Pagi hari tampak beberapa
anak berlarian di Tegalmulya.
Yang membuat berbeda adalah mereka mengenakan pakaian ala santri dan membawa
tas punggung masing-masing. Lho ada apa ni? Ternyata hari itu mereka akan karya
wisata ke Kebun Binatang
Gembira Loka Yogyakarta. Tetapi
sebelum berangkat mereka berkumpul dahulu di Masjid Tegalmulya. Sambil menunggu datangnya Bis
Pariwisata, mereka menunggu sambil menonton Dongeng Wayang Kancil. Dongeng Wayang Kancil
disuguhkan untuk adik-adik santri
guna memperkenalkan dunia binatang kepada mereka yang kemudian nantinya akan
mereka jumpai di Kebun Binatang.
Adapun
pembawa cerita/dongeng adalah Mas Anggara Sri Wisnu dan pemain musik Mas
Sri Kuncoro. Keduanya adalah warga Balai Budaya Minomartani Sleman
yang tergabung dalam Sanggar Kancil BBM.
Dalam
membawakan dongeng diiringi dengan lagu-lagu anak yang diajarkan di
sekolah, seperti Bintang kecil, Lihat kebunku, Pelangi, dll.
(penulis: Anggara SW)
No comments:
Post a Comment